-->

Matematika Kelas 2 SD/MI ( Membandingkan nilai angka pada tempat ratusan, puluhan, dan satuannya )

Membandingkan nilai angka pada tempat ratusan, puluhan, dan satuannya


Ayo Mengamati

Tidak hanya anak-anak yang sibuk.

Ibu-ibu pun sibuk mempersiapkan konsumsi.

Ada 225 makanan kotak dan 252 minuman botol.

Manakah yang lebih banyak ?


Perhatikan bilangan 225 dan 252.


Nilai angka pada tempat ratusan kedua bilangan tersebut sama, yaitu 200.

Nilai angka pada tempat puluhannya tidak sama, yaitu 20 dan 50.

Karena 20 kurang dari 50, maka 225 kurang dari 252.

 

Perbandingan kedua bilangan dapat ditulis dalam bentuk simbol.


Jadi, dapat ditulis 225 < 252.


Contoh Soal

1.  349 = ........ + ...... + ....

394 = ........ + ...... + ....

Bilangan ...... kurang dari .....

Jadi, 349 ..... 394

 

Penyelesaian :

349 = 300 + 40 + 9

394 = 300 + 90 + 4

 

Nilai angka pada tempat ratusan kedua bilangan

tersebut sama, yaitu 300.

 

Nilai angka pada tempat puluhannya tidak sama,

yaitu 40 dan 90.

 

Karena 40 kurang dari 90, maka 349 kurang

dari 394

Jadi, dapat ditulis 349 < 394

0 Response to "Matematika Kelas 2 SD/MI ( Membandingkan nilai angka pada tempat ratusan, puluhan, dan satuannya )"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel