Pelajaran 8 kelas II : AKHLAK TERPUJI DAN BERADAB SECARA ISLAMI
Akhlak Terpuji : JUJUR
Allah mengutus nabi Muhammad SAW. ke mukabumi bertugas untuk menyempurnakan akhlak manusia. Sabda nabi :
أَكْمَلُ الْمُؤْمِنِيْنَ إِيْمَانًا أَحْسَنُهُمْ خُلُقًا
artinya :
"Orang mukmin yang paling sempurna imannya adalah mereka yang paling baik akhlaknya (HR. Ad Darimi dari Abu Hurairah)
Jujur adalah berbuat dan berkata sesuai dengan kenyataan. jujur merupakan sifat terpuji. Allah memuji orang-orang yang mempunyai sifat jujur dan menjanjikan balasan yang melimpah untuk mereka. Induk dari sifat terpuji adalah jujur.
Rasulullah SAW. terkenal sebagai manusia paling jujur. Beliau tidak pernah berkata dusta, beliau jujur dalam berdagang dan ketika menjadi pemimpin umat. Oleh karena itu Rasulullah SAW. dijuluki al-Amin (Orang yang terpercaya).
Kalian dapat dikatakan sebagai anak yang jujur jika antara ucapan kalian dengan kenyataan itu sama.
Kejujuran merupakan sifat seorang yang beriman. Karena kejujuran akan menunjukkan kepada kebaikan dan kebaikan akan membawa ke surga. Lawan dari sifat jujur adalah sifat Dusta yaitu berbuat dan berkata tidak sesuai dengan kenyataan. Dusta merupakan sifat orang munafik. Orang Islam wajib membiasakan diri bersikap jujur.
Mulai sekarang biasakanlah berlaku jujur.
Ayo Berlatih
Jawablah pertanyaan berikut ini
1. Orang yang antara perkataan dan perbuatanya sama disebut orang ...................
2. Kebalikan dari jujur adalah .................
3. Allah sayang kepada orang yang .............
0 Response to "Pelajaran 8 kelas II : AKHLAK TERPUJI DAN BERADAB SECARA ISLAMI"
Post a Comment